Garnier Micellar Oil-Infused Cleansing Water untuk hapus makeup waterproof

6:00 pm

Baru aku sadari kalau salah satu produk yang nggak boleh habis di rak skincare aku adalah eye and lips remover. Karena kalau produk tersebut habis, aku sampai nggak berani pakai make up mata yang terlalu waterproof. Bahkan sampai skip berhari-hari untuk foto lip swatches lho. Alesannya tentu dengan eye and lips remover aku bisa hapus make up lebih cepat. Nggak pakai drama makeup susah dihapus atau kulit jadi berasa perih banget karena harus hapus makeup waterproof pakai Micellar Water biasa.

Aku pun dibuat jatuh cinta setelah pakai Garnier Micellar Oil - Infused Cleansing Water. Atau produk ini mungkin lebih dikenal sebagai sebutan Micellar Water Garnier Kuning karena warna cairannya yang keemasan. Aku beneran jatuh cinta karena lebih dari fungsinya yang dapat menghapus makeup mata maupun bibir, Garnier Micellar Oil ini punya banyak hal lainnya yang aku suka. Bahkan produknya ini udah mau habis dan bakalan aku repurchase lagi.
Garnier Micellar Oil-Infused Cleansing Water
Packaging produk ini sama persis dengan Garnier Micellar Water lainnya (kemasan pink maupun biru). Menurut aku ukurannya ini lumayan bulky. Tetapi untungnya Garnier Micellar Oil - Infused Cleansing Water ini punya banyak ukuran. Aku punya ukuran 125 ml yang medium. Ada juga ukuran 400 ml yang cocok untuk disimpan diatas rak meja. Dan nggak usah khawatir untuk dibawa-bawa travelling pun, ukuran mininya tersedia yaitu 50 ml.

Kemasannya ini berbahan plastik bening, sehingga isi produk didalmnya pun dapat terlihat dari luar. Dan pada bagian kemasannya ini tentu tertera lengkap mengenai informasi produknya. Dimana Garnier Micellar Oil - Infused Cleansing Water ini dapat menghapus makeup waterproof, membersihkan makeup, minyak dan kotoran pada wajah serta menutrisi kulit. Garnier Micellar Oil ini juga dapat digunakan tanpa dibilas dengan air. Paling aku suka dari Garnier Cleansing Water ini adalah selain dapat digunakan untuk menghapus makeup mata dan bibir, juga dapat digunakan untuk menghapus makeup pada wajah tanpa rasa berminyak.

Produk Garnier ini merupakan Oil-Infused Micellar Cleansing Water pertama yang dapat membersihkan makeup secara menyeluruh. Juga sudah teruji secara dermatologi dan ophtalmologi. Dengan kandungan didalamnya berupa Argan Oil, Garnier Micellar Oil-Infused Cleansing Water ini dapat digunakan untuk semua jenis kulit. FYI, kulit wajahku normal to dry dan belakangan ini karena faktor cuaca kulit pun berasa kering banget.


Garnier Micellar Oil-Infused Cleansing Water
Dengan konsistensi serupa air dan minyak, Garnier Micellar Oil-Infused Cleansing Water ini harus dikocok terlebih dahulu sebelum digunakan. Lapisan airnya yang berada pada bagian bawah terlihat jernih, sedangkan lapisan minyaknya pada bagian atas terlihat berwarna kuning keemasan. Setelah dikocok, cairan yang dihasilkan pun berwarna keruh-kekuningan dan disertai dengan sedikit busa. Cara pakainya setelah dikocok, isi produknya harus dituangkan pada kapas. Kemudian cukup diusapkan pada bagian wajah yang ingin dibersihkan.
Garnier Micellar Oil-Infused Cleansing Water



Garnier Micellar Oil-Infused Cleansing Water
Paling aku suka dari Garnier Micellar Oil ini adalah teksturnya yang super lembut, aroma harumnya enak dan segar, serta nggak lengket. Saat digunakan untuk menghapus makeup mata yang waterproof pun hasilnya beneran bersih tanpa meninggalkan rasa nggak nyaman. Saat digunakan untuk menghapus makeup dibibir pun nggak bikin bibir jadi kering. dan saat digunakan untuk menghapus makeup diwajah hasilnya tetap bikin wajah nyaman, nggak greasy bahkan tanpa dibilas dengan air sekalipun.

Aku sendiri pakai Garnier Micellar Oil - Infused Cleansing Water ini emmang dikhususkan untuk menghapus makeup mata dan bibir saja. Selain demi menghemat produknya, untuk menghapus makeup wajah aku pun prefer pakai micellar water biasa karena biasanya tahapan cleansing ini selalu aku lanjutkan dengan cleansing foam. Tetapi untuk sesekali boleh lah, karena produk ini worth banget untuk membersihkan kulit wajah tanpa rasa berminyak, bikin kulit jadi lebih bersih, nyaman dan juga terawat. Kalau kalian sendiri pakai Micellar Oil ini untuk satu muka atau untuk mata dan bibir saja nih?


Harga Garnier Micellar Oil Cleansing Water – 125 ml
IDR 37.400
Beli disini
*Ps: gunakan kode SBN04BBA9 untuk potongan 50.000 dengan minimal pembelian 250.000 produk Garnier

You Might Also Like

0 komentar

2 Popular Posts

Like me on Facebook

Flickr Images

Subscribe