BEAUTY: SEPTEMBER 2016 FAVORITE

5:08 pm

Assalamualaikum ladies, sebelumnya saya nggak pernah bikin postingan tentang beauty item favorite bulanan, tapi kali ini saya coba share 3 item favorite saya yang sudah digunakan sampai habis dan jadi favorite saya karena cocok digunakan pada kulit saya yang acne prone. Memang nggak membasmi jerawat secara menyeluruh tetapi memperbaiki sedikit demi sedikit dan tidak memperparah saat menggunakan ketiga produk ini. Kebetulan ketiga produk ini saya gunakan bersamaan jadi akan saya jelaskan sesuai dengan urutannya sekaligus.
Dan Sejak sering nonton Youtube Channel Andra Alodita, saya jadi ketularan menggunakan skincare wajah dengan cara dituang pada telapak tangan kemudian digosok-gosok oleh kedua tangan lalu sambil mencium aroma skincare nya sambil di usap/tepuk pada wajah. Aroma skincare yang kita rasakan bisa jadi mood boaster "katanya" dan itu bener banget. Dibanding saya colek-colek dan langsung di share di wajah, kadang aromanya sama sekali ngga tercium dan seringnya ngga rata gitu pada wajah. Tapi cara ini nggak berlaku untuk semua skincare juga yaa. Cara ini pun saya adopsi untuk menggunakan serum essence dan serum cream pada produk Garnier ini saja.

Garnier Light Complete Super Essence
GARNIER SUPER ESSENCE
Ini kali pertama saya pakai essence wajah. Teksturnya yang cair, bikin saya hati-hati banget kalau mau pakai produk ini karena mudah tumpah dan atau jadi kebanyakan saat dituangkan pada tangan. Kemasannya travel friendly, hanya satu genggaman jari jempol dan jari telunjuk. Warnanya abu disertai list kuning. Dengan tutup ulir dan ujung kemasan runcingnya pas untuk tekstyrnya yang encer. Berwarna kuning bening dengan aroma lemon yang super soft. Teksturnya sama sekali nggak lengket. Hasilnya membuat wajah terlihat sedikit kilap. Produk ini biasa digunakan setelah mencuci muka. Berisi 10ml bikin produk ini cepet habis.
Brand: Garnier / Price: - *Gift
Repurchase: Yes

Garnier Light Complete Serum Cream
GARNIER SERUM CREAM

Setelah menggunakan Garnier Light Complete Super Essence, saya gunakan Garnier Light Complete Serum Cream. Teksturnya creamy berwarna putih. Aroma lemonnya lebih kuat tetapi lebih harum. Kemasannya berwarna kuning dengan ukuran sedikit lebih besar dari super essence dan berisi 20ml. Sama sekali nggak lengket dengan hasil membuat wajah lebih bebas kilap sejak penggunaan pertama.
Brand: Garnier / Price: - *Gift
Repurchase: Yes

Verile Acne Gel

VERILE ACNE GEL

Awalnya cuma iseng aja pengen coba produk baru karena produk sebelumnya tiada guna untuk jerawat diwajah saya. Saya iseng cari-cari dan jatuh pada 2 pilihan. Verile Acne Gel dan Sariayu lotion jerawat. Tapi pacar saranin saya pilih Verile, "katanya lebih praktis buat kamu". Kemudian sejak beli langsung dipake setiap hari dengan urutan penggunaan:
  1. cuci muka dengan facial Foam, saya gunakan Citra Spotless White Glow Facial Foam (Beras Jepang & Teh Hijau) pagi dan malam hari.
  2. lalu menggunakan Garnier Light Complete Super Essence, pagi dan malam hari.
  3. kemudian menggunakan Garnier Light Complete Serum Cream, pagi dan malam hari.
  4. terakhir menggunakan Verile Acne Gel. pagi, siang dan malam hari,  Digunakan siang hari kadang-kadang.
Kemasan Verile Acne Gel ini kaya kemasan salep dengan netto 10g, keliatan isinya banyak padahal kopong gitu kalau sudah di pijit, teksturnya gel, bau nya sedikit aneh, dan ada sensasi dingin saat pertama kali di oles pada jerawat di wajah. Pada jerawat terbuka dan atau luka karena jerawat yang pecah akibat tangan iseng akan terasa perih kemudian gatel semacam kesemutan. Namun untuk formula Verile Acne Gel ini bisa bikin jerawat kering sekitar 2-3harian. Proses yang terbilang cepet, begitu juga dengan noda bekas jerawatnya yang lebih mudah untuk memudar.
Brand: Verile / Price: 19.450 / Shop: Carrefour
Repurchase: Yes

Hasil penggunaan ketiga produk ini adalah yang bikin saya suka ketiganya. Jerawat diwajah saya memang nggak parah tetapi sulit dibasmi karena kecil-kecil dan hampir ada di setiap spot. Tetapi tanpa terpengaruh klaim dari produknya sendiri, kulit wajah lebih cerah, wajah bebas kilap karena biasanya dikit-dikit mudah berminyak, jerawat berkurang dan noda bekas jerawat pun berkurang. Kemasannya yang mini menjadikan produk ini juga cepet habis, SYUKAAA!!! Kekurangan dari ketiga produk ini adalah sulit dicari huhu -_-"



Thanks for stopping by^^ 
For any question or just wanna say hi to me 
Ask me on ask.fm/misskarulina

You Might Also Like

0 komentar

2 Popular Posts

Like me on Facebook

Flickr Images

Subscribe