Review Nouis Skin Booster Whitening Ultimate Series

7:00 am

Assalamu'alaikum Miss Buddies,
Kali ini aku mau bahas produk Nouis Skin karena jadi skincare rutinku untuk saat inj. Rangkaian produk Nouis ini pun jadi produk Nouis Skin yang pertama kali aku pakai lho. Dan nggak tanggung-tanggung, aku pakai series lengkapnya yaitu paket Ultimate Booster atau Nouis Skin Booster Whitening Ultimate series.
review-nouis-skin-booster-whitening-ultimate-series
nouis skin booster whitening ultimate 

Nouis Skin Ultimate ini terdiri dari 6 produk. Karena beli dalam bentuk bundling, menurutku harganya jadi lebih murah. Oia, skincare Nouis ini pas banget dipakai untuk jadi daily am-pm skincare routine. Tanpa perlu tambahan produk lain pun udah cukup lengkap, terdiri dari:
  1. Nouis Skin Brightening Facial Wash
  2. Nouis Skin Brightening Toner
  3. Nouis Skin Booster Whitening Serum
  4. Nouis Skin Booster Whitening Day Cream
  5. Nouis Skin Booster Whitening Night Cream
  6. Nouis Skin Sunscreen Whitening Cream
Singkatnya Nouis Skin Ultimate ini cocok untuk kulit kusam, normal, serta kulit yang memiliki flek hitam/bekas jerawat. Karena diklaim mampu melembabkan wajah, mencerahkan wajah, serta menghilangkan flek hitam atau bekas jerawat.

Atau lengkapnya manfaat Nouis Skin Brightening Series ini adalah sebagai berikut:
  • Extra Mencerahkan kulit wajah
  • Membuat Kulit Cerah & Glowing dalam 7 hari
  • Menyamarkan noda hitam pada kulit wajah
  • Meratakan Warna kulit Tidak Merata
  • Menghaluskan Bopeng dan bekas luka
  • Mencegah Timbulnya Jerawat & Menutrisi Lapisan kulit hingga Lapisan Terdalam
  • Sebagai antioksidan yang dapat membantu mengurangi pengaruh buruk radikal bebas dan tanda-tanda penuaan dini
  • Mengandung UV protection yang dapat membantu melindungi kulit dari pengaruh buruk sinar UVA dan UVB
Adapun kelebihan dari produk Nouis Skin diantaranya adalah sudah BPOM Registed, aman Untuk Bumil & Busui, cocok untuk semua jenis kulit dan aman untuk kulit sensitive sekalipun. Aku pun akan Review Nouis Skin Booster Whitening Ultimate series ini satu per satu. Seperti biasa sesuai dengan urutan aku pakai produknya.

Sebelum itu, aku mau bahas kemasan produknya dulu yang didesain simple, berwarna putih keabu-abuan. Setiap kemasannya ini juga cukup informatif. Sekilas memang terlihat seperti produk dari sebuah Klinik Kecantikan yaa. Tapi paling aku suka dari kemasannya adalah ukurannya yang cukup travel friendly.

Review Nouis Skin Booster Brightening Facial Wash - 100ml
Menurut deskripsinya Brightening Facial Wash Nouis ini adalah sabun pembersih wajah yang bertujuan untuk melebapkan, membersihkan kotoran dari debu dan menenangkan kulit. Mengandung star ingredients Licorice yang memiliki manfaat untuk Mencerahkan wajah, Vit C untuk menutrisi kulit wajah. Serta Aloe Vera yang berfungsi untuk melembapkan wajah.

Adapun active ingredients Noise Facial Wash ini diantaranya;
Propanediol, Glycyrrhiza Glabra Root Extract, Ascorbyl Glucoside, Aloe Vera (Leaf) Extract, Sodium DNA ( Salmon DNA ), Sodium Cocoyl Glycinate, Sodium Lauroyl, Sarcosinate, Cocamidopropyl Betaine.

review-nouis-skin-booster-whitening-ultimate
My Personal Experience
Sebagai pecinta sabun cuci muka dengan tekstur gel, maka aku pun langsung jatuh cinta pada Nouis Skin Booster Brightening Facial Wash. Karena secara tekstur, merupakan gel yang agak cair dan mudah di busakan. Formulanya terasa ringan dengan aroma harum khas yang menyegarkan. Btw, aroma harum whitening series Nouis ini serupa yaa. Wanginya khas seperti aroma tumbuhan, wewangian yang terasa natural dan nyaman di hidung.

After pemakaiannya di kulit pun langsung terasa menyegarkan, melembapkan dan juga menghaluskan. Hasil cerahnya menurutku nggak begitu terlihat langsung namun wajah berasa banget bersihnya. Oia, kemasannya juga praktis karena dalam bentuk pump. Meskipun hasil pump nya ini kadang-kadang ngaco banget karena malah terbang kemana-mana lol.


Review Nouis Skin Brightening Toner - 60 ml
Seperti skincare pada umumnya, setiap habis cuci muka maka langsung dilanjutkan dengan penggunaan toner. Nouis Skin Brightening Toner ini pun punya kegunaan untuk melembapkan wajah. Selain itu juga dapat membantu mempersiapkan kulit untuk perawatan selanjutnya. Karena memang kulit yang lembap dipercaya mampu menyerap skincare dengan lebih baik.

Toner Nouis ini mengandung Chamomile yang memiliki manfaat antara antiradang, antibakteri, dan antioksidan. Serta terdapat Nymphea Alba Flower didalamnya yang memiliki manfaat mencerahkan wajah sekaligus menghilangkan flek hitam diwajah.

Adapun active ingredients lainnya dari Nouis Skin Brightening Toner ini sebagai berikut:
Propanediol, Glycyrrhiza Glabra Root Extract, Ascorbyl Glucoside, Aloe Vera (Leaf) Extract, Sodium DNA ( Salmon DNA ), Sodium Cocoyl Glycinate, Sodium Lauroyl, Sarcosinate, Cocamidopropyl Betaine.

My Personal Experience
Walaupun dikemas dalam bentuk botol spray. Selain langsung disemprotkan pada kulit wajah secara merata. Aku pun prefer pakai Nouis Skin Toner ini dengan cara dituang pada kapas. Karena hasilnya lumayan banget bisa mengangkat sisa kotoran di wajah tanpa bikin kulit terasa kering sama sekali.

Nah kemudian aku lanjutkan dengan disemprotkan pada wajah, lalu tepuk-tepuk dengan telapak tangan secara perlahan sampai Toner Nouis Skin ini meresap dengan baik. After pemakaiannya pun, kulit jadi berasa super lembab tanpa meninggalkan rasa lengket.


Review Nouis Skin Booster Whitening Serum - 15 ml
Masuk pada bagian produk yang menurutku juaranya, adalah Nouis Skin Booster Whitening Serum. Mengandung banyak konsentrat yang bermanfaat untuk menutrisi dan melembapkan kulit. Didalamnya terdapat Tranexamid Acid yang memiliki manfaat untuk Memudarkan bekas jerawat dan anti aging pada wajah. Serta terdapat Licorice yang memiliki manfaat untuk Mencerahkan wajah.

Adapun ingredients lengkapnya adalah sebagai berikut:
Betaine, Propanediol, Niacinamide, Glycyrrhiza Glabra (Licorice) Root Extract, Tranexamic Acid, Ascorbyl Glucoside, Nymphaea Alba Flower Extract, Sodium Palmitoyl Proline.

Dan juga mengandung beragam formula pendukung sehingga mudah meresap ke lapisan terdalam kulit. Dimana molekul dari formulanya tersebut diklaim merupakan partikel kecil yang cara kerjanya jauh lebih tinggi 10 kali lipat dari cream wajah biasa.

review-nouis-skin-booster-whitening-ultimate
My Personal Experience
Dengan tekstur cair berwarna kehijauan. Menurutku Nouis Skin Serum ini agak serupa serum oil namun dalam versi yang sangat ringan. Dimana teksturnya mudah meresap dan nggak lengket sama sekali. Kelembapannya sangat terasa di kulit tandus ku yang sangat kering ini. Biasanya, aku pun cukup pakai 4 tetes untuk area wajah (3 tetes) dan leher (1 tetes).

Salah satu produk yang bekerja ekstra pada rangkaian Nouis Skin Whitening ini bisa dibilang adalah serum nya. Untuk hasil kulit yang lebih sehat dan terawat pun, sangat terasa adalah hasil dari Serum Nouis ini.


Review Nouis Skin Booster Whitening Day Cream - 10gr
Nouis Skin Booster Whitening Day Cream dapat digunakan di saat pagi atau siang hari. Sebagai pelembap, dan juga dapat melindungi dari sinar UV. Day Cream Nouis Skin ini punya tekstur yang lebih ringan, cepat menyerap di kulit hanya dalam waktu hitungan menit.

Mengandung zat aktif Sabiwhite yang di klaim memiliki manfaat 8x lebih mencerahkan dan lebih baik dari Hydroquinon, Memiliki SPF 25 yang mampu melindungi kulit kamu dari paparan sinar matahari.

Active ingredients lengkapnya pun adalah sebagai berikut:
Betaine, Propanediol, Beeswax, Niacinamide, Glycyrrhiza Glabra (Licorice) Root Extract, Tranexamic Acid, Sabiwhite, Ascorbyl Glucoside, Ethylhexyl Methoxycinnamate, Titanium Dioxide, Octocrylene, Sodium Palmitoyl Proline, Bisabolol.

review-nouis-skin-booster-whitening-ultimate
My Personal Experience
Jujurly, aku tuh jatuh cinta dengan kemasan cream produk Nouis Skin ini karena sangat imut-imut. Didalamnya pun dilengkapi split aplikator sehingga produknya nggak gampang bleber. Sayangnya karena ukurannya kecil, keterangan produknya jadi nggak terbaca. Dan karena bentuk serta warna setiap kemasannya ini sama. Saat akan digunakan, bikin aku harus selalu cek keterangan pada kemasannya dulu.

But thanks, Nouis Skin bikin setiap tekstur dari produk cream nya ini berbeda. Nouis Skin Whitening Day Cream ini misalnya, punya tekstur creamy lembut berwarna kecoklatan. Teksturnya nggak terlalu kental ataupun cair, dan kurang lebih persis seperti alas bedak.

Saat diaplikasikan, feel nya di kulit pun seperti pakai complexion. Karena hasilnya langsung bikin kulit terlihat lebih glowing natural dan cerah merata karena ada hasil tone up nya juga. Kalau punya noda bekas jerawat, hasilnya pun lumayan menyamarkan.


Review Nouis Skin Sunscreen Whitening - 10 gr
Nouis Skin Sunscreen mengandung SPF 30 yang mampu melindungi wajah dari paparan sinar UV A & UV B matahari kurang lebih selama 5 jam. Sunscreen Whitening ini cocok digunakan untuk semua jenis kulit, karena kandungannya yang tidak menyumbat pori-pori.

Mengandung star ingredients Saffron yang banyak mengandung vitamin dan antioksidan yang juga memiliki sifat terapeutik yang banyak mengandung vitamin dan antioksidan yang juga memiliki sifat terapeutik. Juga Kalium untuk membantu pembentukan dan perbaikan sel kulit wajah. Serta mengandung Camellia Sinensis Leaf Extract yang berfungsi sebagai anti peradangan. Serta Niacinamide yang mampu mencerahkan kulit wajah.

Sedangkan ingredients lengkap sunscreen Nouis ini adalah sebagai berikut:
Propanediol, Dimethicone, Lecithin, Ethylhexyl methoxycinnamate & Titanium dioxide, octocyrlen, Crocus Sativus Flower Extract, Camellia Sinensis Leaf Extract.

review-nouis-skin-booster-whitening-ultimate
My Personal Experience
Nouis Skin Sunscreen ini punya tekstur creamy berwarna putih bersih. Nggak lengket tapi lumayan agak sulit di ratain, terutama kalau skin prep sebelumnya belum meresap sempurna. Sunscreen nya nggak bikin kulit lebih berminyak, dan nggak bikin wajah kusam. Nggak white cast, dan justru cenderung bikin kulit jadi terlihat lebih cerah.


Review Nouis Skin Booster Whitening Night Cream - 10 gr
Produk terakhir dari rangkaian produk anti agingn Nouis Skin inj adalah Nouis Skin Booster Whitening Night Cream. Merupakan pelembap yang khusus digunakan pada malam hari sebelum tidur. Bekerja untuk membantu mengoptimalkan proses regenerasi kulit pada malam hari.

Ingredients lengkap Night Cream Nouis Skin ini pun, diantaranya mengandung: lengkao Night Cream Nouis Skin ini pun, diantaranya mengandung:
Betaine, Propanediol, Niacinamide, Glycyrrhiza Glabra (Licorice) Root Extract, Tranexamic Acid, Kojic Dipalmitate, Tetrahydrocurcumin (Sabiwhite), Ascorbyl Glucoside, Tetrahydrocurcumin, Nymphaea Alba Flower Extract, Sodium Palmitoyl Proline, Squalane, Ceramide NP, Bisabolol.

review-nouis-skin-booster-whitening-ultimate
My Personal Experience
Nouis Skin Night Cream ini punya tekstur seperti balm dengan warna kekuningan. Uniknya saat diaplikasikan pada wajah, akan meleleh dan menjadikan kulit tampak glowing, serta super lembap. Termasuk salah satu favorite nya aku karena saat dipakai semalaman terasa ringan, nggak minyakan seperti cream malam kebanyakan. Juga hasilnya yang bikin kulit jadi lebih plumpy keesokan harinya.

Cara Pakai Nouis Skin Booster Whitening Ultimate Series
  • pagi / siang hari (am skincare) : facial wash > toner > serum > day cream > sunscreen
  • malam hari / sebelum tidur (pm skincare) : facial wash > toner > serum > night cream

Harga Nouis Skin Ultimate Booster Whitening Series
IDR 345.000 262.500 (after discount) 
Beli disini

Kesimpulan
Sebagai mama anak dua, masuk usia 30 tahunan. Ketemu Nouis Skin Ultimate ini rasanya kaya ketemu sahabat hehe. Karena merupakan paket lengkap untuk merawat kulitku. Bekerja mencerahkan, dimana kulit wajahku punya banyak in perfection seperti noda bekas jerawat dan hiperpigmentasi. Hasilnya bikin kulit wajah jadi lebih terawat, nggak gampang kusam dan terlihat lebih mulus. Dalam kondisi bare face, aku pun jadi lebih PD.
review-nouis-skin-booster-whitening-ultimate
Bonusnya, Nouis Skin ini bekerja juga sebagai skincare anti aging. Untuk permasalahan penuaan dini pada kulit termasuk garis halus dan keriput. Walaupun hasilnya belum terlihat signifikan, tetapi untuk berjaga-jaga tentunya lebih baik daripada nggak sama sekali.

Adapun paling aku suka dari produk Nouis Skin Ultimate ini adalah rangkaian skincare nya lengkap, harganya terjangkau. Nggak perlu tambahan skincare lain kalau pakai produknya. Juga kalau mepet belum sempat make up, hasil akhir dari daily (am skincare) nya ini sudah seperti pakai make up. Tinggal pakai sedikit pewarna bibir alias lipstik aja tuh udah cukup banget untuk sehari-hari. See? Ini sih definisi glowing nya maksimal karena bahkan akan terlihat sejak pemakaian pertama.

You Might Also Like

0 komentar

2 Popular Posts

Like me on Facebook

Flickr Images

Subscribe