Review & Swatches: MaxUp Suede Matte Lip

11:24 pm

Assalamualaikum ladies,

Masih diawal minggu bulan Desember dan saya punya review lipstick (lagi), matte lip cream (lagi), dan lagi-lagi lipstick local Asli Indonesia. Sesuai dengan judulnya produk ini merupakan keluaran dari brand baru yaitu MaxUp Cosmetics. Setelah line pertamanya muncul berupa lip matte maka saya yakin produk selanjutnya bisa saja berupa decorative maupun skincare. Sejujurnya saya seneng banget karena produk kosmetik asli Indonesia sekarang ini mulai menjamur. Untuk kualitasnya pun bagus-bagus. Lalu bagaimana dengan produk MaxUp Cosmetics ini? baca terus sampai akhir yaa.


Review MaxUp Suede Matte Lip - Ultra Smooth Matte Lip Cream
Produk yang kali ini saya review merupakan MaxUp Suede Matte Lip, produk sejenis liquid lipstick atau matte lip cream. Saya belum meras bosan kok cobain lipstick sejenis ini. mudah-mudahan kalian pun sama yaa.

 
Review MaxUp Suede Matte Lip - Ultra Smooth Matte Lip Cream
Review MaxUp Suede Matte Lip - Ultra Smooth Matte Lip Cream
(+) Intense and matte color expression
(+) Kiss Proof formulation
(+) Creamy-matte, but Light Texture
(+) Strong film-former system: Pigmented & long lasting color stays
(+) Matte finish, high payoff by only one coat
(+) Fast Dry
(+) Presents moisturized and voluminous looking lip
(+) HALAL
(+) Without: Paraben & benzophenone
(+) Brand Lokal
(+) Harganya relatif terjangkau
(+) Beraroma vanilla cokelat

(-) Shades warnanya masih sedikit


Review MaxUp Suede Matte Lip - Ultra Smooth Matte Lip Cream
Kemasan
Mengusung warna dominan putih yang dilengkapi warna merah, kemasan box MaxUp Matte Lip Cream ini manis banget. Keunggulan produk, expire date, inggredients, manufactured by, netto: 3.7g, logo daur ulang yang berarti kemasannya ramah lingkungan, lama sebaiknya produk digunakan setelah dibuka yang bertahan selama 12 bulan, informasi social media serta keterangan dari masing-masing shades nya.


Review MaxUp Suede Matte Lip - Ultra Smooth Matte Lip Cream
Review MaxUp Suede Matte Lip - Ultra Smooth Matte Lip Cream
Untuk kemasan dalamnya berbentuk botol bulat bening seperti kebanyakan produk lip cream matte pada umumnya. Hanya saja untuk tutup kemasannya berwarna silver begitu juga dengan aksen tulisan hologram pada botol kemasannya yang terkadang dengan sorotan cahaya justru menghasilkan warna pelangi. Kekurangannya keterangan berlabel hologram ini adalah tulisannya yang gampang hilang . Pada botol kemasannya pun terdapat keterangan serupa dengan kemasan box nya tadi. Pada bagian bawah kemasan pun dilengkapi dengan keterangan nama shades tetapi lebih lengkap lagi karena diberi tambahan nomor 01 sampai dengan nomor 04.


Review MaxUp Suede Matte Lip - Ultra Smooth Matte Lip Cream
Untuk bagian aplikatornya cukup panjang dengan ujung yang lumayan runcing. Gampang saat dipakai bahkan untuk menjangkau area ujung bibir sekalipun. Yang saya suka dari aplikatornya adalah bagian tangkainya yang selalu bersih bahkan setelah beberapa kali digunakan. Kekurangannya dari kemasannya ini adalah hanya tidak dilengkapinya dengan segel baik kemasan box maupun kemasan lipstick bagian dalamnya.


Review MaxUp Suede Matte Lip - Ultra Smooth Matte Lip Cream
Tekstur dan Formula
MaxUp Suede Matte Lip memiliki tekstur creamy yang cukup padat. Saat dipoleskan teksturnya ini sangat lembut, ringan dan gampang di blend. Nah mungkin karena teksturnya yang bagus banget ini maka dinamakan dengan MaxUp Suede Matte Lip - Ultra Smooth Matte Lip Cream. Satu kali swipe saja sudah menghasilkan warna yang pigmentasi. warnanya bisa menutup warna hitam pada bibir. Aturan pakai dari lipstick ini pun harus di shake terlebih dahulu. Setelah di swipe pada bibir tentunya harus diratakan dengan segera karena waktu keringnya pun terbilang cepat yaitu masih dalam hitungan detik. Dari keempat warna shades yang saya miliki, hanya satu shades yaitu 03 – Smashing Pink yang menurut saya warnanya agak patchy dan susah untuk diratakan. Waktu keringnya pun sedikit lebih lama bila dibandingkan dengan shades lainnya.
Dengan formula yang ringan ternyata kandungan MaxUp Ultra Smooth Matte Lip Cream ini bebas paraben (bahan pengawet) dan benzophenone (senyawa kimia yang diindikasikan untuk perawatan tabir surya dll). Setelah dibuka produk ini harus dihabiskan dalam jangka waktu tidak lebih dari 12 bulan yaa.


Review MaxUp Suede Matte Lip - Ultra Smooth Matte Lip Cream
Shades dan ketahanan
MaxUp Matte Lip Cream terdiri dari 4 shades pilihan warna yang terdiri dari 2 warna nude, 1 warna pink dan 1 warna merah. Lengkapnya keempat shades tersebut diberi nama sebagai berikut:
  1. MaxUp Suede Matte Lip 01 - Afternoon Tea (nude kecokelat)
  2. MaxUp Suede Matte Lip 02 - Dusty Rose (nude kecokelatan hint pink) ter-favorite
  3. MaxUp Suede Matte Lip 03 - Smashing Pink (pink fuchia hint mauve)
  4. MaxUp Suede Matte Lip 04 - Chery-O (merah maroon hint pink)
Review MaxUp Suede Matte Lip - Ultra Smooth Matte Lip Cream
Produk ini kiss proof dan transper proof selama digunakan sesekali misalnya saat digunakan minum. Bila digunakan untuk minum secara berulang sedikit demi sedikit warna lipstick pun memudar khususnya pada bagian dalam bibir. Ketahannya sendiri lumayan lama bila nggak digunakan untuk makan dan minum bisa tahan seharian karena sekali lagi sedikit demi sedikit warna lipstick pun memudar khususnya pada bagian dalam bibir bila terkena air ataupun minyak saat digunakan makan. 

Harga MaxUp Suede Matte Lip
IDR 129.000
Beli di LINE @maxupcosmetics


Review MaxUp Suede Matte Lip - Ultra Smooth Matte Lip Cream
Kesimpulan:
Bisa disimpulkan bahwa sesuai dengan klaimnya MaxUp Suede Matte Lip - Ultra Smooth Matte Lip Cream ini merupakan lipstik bertekstur creamy dengan sensasi lembut pada bibir saat mengaplikasikannya. MaxUp Suede Matte Lip, lip cream ini mempunyai hasil akhir matte di bibir dan tahan lama. Sangat ringan dan tidak membuat bibir menjadi kering ataupun pecah-pecah karena mengandung moisturizer. 

Saya suka lipstick ini saat digunakan satu hari full, formulanya benar-benar terasa lho. Awalnya memang seperti pakai lipstick biasa tetapi semakin lama semakin ringan, nggak berasa pakai lipstick padahal warnanya masih stay seperti saat pertama kali di poles. Ketahanannya juga cukup baik dan aroma vanilla cokelatnya manis banget. aromanya pun lumayan bertahan lama. 

Warna terfavorit saya adalah MaxUp Suede Matte Lip 02 - Dusty Rose dengan warna nude kecokelatan hint pink. Warna ini cantik banget dan cocok digunakan untuk siapa pun. Kalau harus pilih dua warna maka warna kedua terfavorite saya adalah MaxUp Suede Matte Lip 03 - Smashing Pink dengan warna pink fuchia hint mauve. Hasil akhinya sedikit neon pada wajah saya. Tekstur shades nomor 03 pun ini menurut saya paling kurang bagus, namun warnanya jadi cantik banget terutama saat digunakan untuk berfoto atau selfie. Bikin wajah jadi cerah dan merona. Dengan formula dan segala kelebihannya, satu buah lipstick ini dibandrol seharga IDR 129.000 menurut saya terbilang affordable. Berniat mencobanya? Kalau kalian paling penasaran dengan shades apa nih?


More info about MaxUp Cosmetics:
Website: www.maxupcosmetics.com
Facebook: MaxUp Cosmetics
Instagram: maxupcosmetics
Email: info@maxupcosmetics.com


Thanks for stopping by^^
For any question or just wanna say hi to me
Ask me on Instagram @misskarulina

You Might Also Like

0 komentar

2 Popular Posts

Like me on Facebook

Flickr Images

Subscribe